Badan Otonom

Masyarakat Ekonomi Syariah

Badan Otonom
LSP Keuangan Syariah

Lembaga sertifikasi untuk berbagai profesi di sektor keuangan dan perbankan syariah yang didirikan pada tanggal 20 Oktober 2015 di Jakarta oleh para Ketua Umum dari enam asosiasi ekonomi Syariah di Indonesia

Badan Otonom
MES Foundation

Yayasan yang memiliki visi berkontribusi pada pengembangan ekonomi syariah Indonesia melalui program penyaluran dana beasiswa pendidikan agar dapat meningkatkan kapasitas dan kualitas sumber daya insani ekonomi syariah

Badan Otonom
Badan Mediasi Ekonomi Syariah

Lembaga yang memberikan layanan penyelesaian perselisihan berbagai sengketa di bidang ekonomi syariah baik berupa konsultasi dengan memberikan pendapat mengikat maupun mediasi untuk membantu perolehan kesimpulan penyelesaian sengketa

Badan Otonom
Lembaga Pengelola Aplikasi Keuangan Syariah

Lembaga yang mengelola salah satu bentuk layanan dari MES berupa software keuangan mikro syariah yg bertujuan mendukung tumbuh kembang industri keuangan mikro yang profesional, transparan, dan akuntabel, serta sesuai dengan prinsip­prinsip syariah

Badan Otonom
MES Research Center

Lembaga yang fokus pada penelitian terapan dan kajian berkualitas untuk mendorong hadirnya inovasi baru di bidang ekonomi dan keuangan syariah

Badan Otonom
Lembaga Pendamping Proses Produksi Halal MES

Lembaga yang mendampingi usaha terutama UMK untuk bisa mendapatkan fasilitas sertifikasi halal dari Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal

Badan Otonom
Lembaga Inkubasi Bisnis Syariah

Lembaga yang mendampingi para pelaku usaha dalam rangka mendorong penguatan dan peningkatan kapasitas usahanya agar bisa lebih berkembang

Badan Otonom
E-Learning Ekonomi Syariah

Layanan program media pembelajaran ekonomi syariah MES secara daring (online). Elsya menyediakan berbagai konten edukasi ekonomi syariah yang terstruktur dan sistematis dan dapat diakses dengan mudah kapanpun dan di manapun